ANEKA TIPS MENGOLAH DAGING SAPI

Aneka Tips Mengolah Daging Sapi - Daging sapi banyak diolah oleh orang-orang untuk dijadikan makanan, kali ini saya tidak akan memberikan resep untuk memasak daging sapi, tetapi saya akan memberikan pengetahuan kepada bunda tentang tips mengolah daging sapi. Berikut tips mengolah daging sapi.

Tips Mengolah Daging Sapi agar Cepat Empuk

  1. Hindari terlalu lama mencuci dan merendam daging sapi dengan air. Karena hal tersebut akan membuat warna daging sapi akan berubah menjadi pucat dan hambar. Terlalu lama merendam daging sapi juga akan menjadikan daging sapi menjadi keras.
  1. Jangan memotong daging sapi searah dengan serat daging. Namun potonglah daging tersebut berlawanan dengan arah serat daging sapi tersebut. Hal ini selain memudahkan juga untuk menghindari bersatunya serat daging saat terkena air panas.
  1. Lumurkan pada permukaan daging sapi dengan parutan buah nanas secukupnya saat sebelum akan di masak.
  1. Rebuslah daging sapi mulai sejak air masih dingin. Jangan memasukkan daging saat air sudah panas, karena hal ini akan membuat pori-pori daging sapi akan langsung tertutup dan pori-pori daging bagian dalam tidak bisa menembus keluar.
  1. Rebus daging sapi sekitar 30 menit maka daging sapi tersebut sudah matang dan empuk. Selanjutnya angkat daging tersebut dari air rebusan dan setelah itu anda bebas mau memasak daging sapi tersebut untuk diolah menjadi menu masakan daging sapi apa saja.

Cara Memilih Daging Sapi

  1. Pastikan daging sehat dan aman. Jangan tergoda membeli yang harganya dipatok murah. Bukan tak mungkin daging tersebut tak segar lagi.
  1. Pilihlah daging yang berwarna merah, tua, tidak kusam, aroma segar ( tidak berbau ), kenyal dan tak berair serta tak mengandung kotoran.
  1. Daging sapi potong dibedakan berdasarkan bagian tubuhnya. Dari tiap bagian tubuhnya pemanfaatan dalam pengolahannya juga berbeda.

Mengolah Daging Sapi dengan Merebus

  1. Pilih daging bagian sandung lamur ( bagian perut ) karena biasanya liat dan keras, sehingga butuh pengolahan lama dan berada dalam kuah yang membantu melunakkan.
  1. Potongan daging jangan terlalu besar supaya cepat lunak dan bumbu meresap.
  1. Masukkan daging jika air sudah mendidih.
  1. Jika daging mulai lunak, kecilkan api dan masak hingga bumbu meresap sempurna.

Mengolah Daging Sapi Secara Tumis

  1. Pilih daging sapi bagian has dalam.
  1. Potong daging tipis dan jangan terlalu besar.
  1. Bumbui dahulu dengan campur merica bubuk, garam dan minyak zaitun sebelum dimasukkan dalam tumisan.
  1. Gunakan api besar, suhu tinggi dan waktu singkat saat mengolahnya.
  1. Bisa juga tambahkan tenderizer ( pelunak ) sebelum daging dimasak.

Mengolah Daging Kambing dengan dipanggang

  1. Pilih daging bagian paha, potong daging melawan serat dengan ukuran agak besar.
  1. Rendam daging yang telah dipotong dalam cairan bumbu selama 2 – 3 jam.
  1. Letakkan daging beserta bumbu perendamnya dalam pinggang tahan panas, lalu dimasukkan dalam oven panas.
  1. Suhu untuk memanggang antara 180*c – 200*c selama 20 – 30 menit.